
(VIDEO) Access by KAI Transaksi Lebaran 2025 Simbol Gaya Hidup Digital dan Ramah Lingkungan
Jakarta, 15 April 2025 – Penumpang memanfaatkan aplikasi Access by KAI di ruang tunggu stasiun selama Lebaran 2025, menikmati kemudahan transaksi digital yang mencatat 2.202.452 transaksi dan volume penggunaan 3.593.012. “Kami ingin mendorong gaya hidup yang lebih ramah lingkungan. Fitur Carbon Footprint ini menjadi salah satu langkah kami untuk mengedukasi pelanggan bahwa naik kereta itu bukan hanya nyaman, tapi juga lebih sehat dan ramah lingkungan,” jelas Anne Purba. Access by KAI hadir dengan fitur lengkap, mulai dari tiket hingga layanan tambahan, memperkuat posisi sebagai aplikasi favorit masyarakat selama musim mudik. (Redaksi)